BAHAN:
· Adonan dasar choux paste 1 resep
· Pastry cream 1 resep
· Nanas ½ buah
· Cherry 3 buah
· Kiwi 2 buah
· Agar- agar ½ bungkus
· Gula pasir 25 gram
· Air 250 cc
CARA MEMBUAT :
1. Siapkan adonan dasar choux paste, masukkan dalam piping bag
2. Olesi cetakan sus keranjang dengan margarine
3. Semprotkan adonan pada cetakan dengan cara melingkar mulai dari dasar cetakan sampai ke tepi cetakan, sisakan adonan untuk membuat tangkai keranjang , bentuk huruf “ U “
4. Bakar sampai masak/kuning kecoklatan, keluarkan dari cetakan
5. Isi pastry cream ¾ bagian , atur diatasnya dengan buah-buahan
6. Rebus agar-agar + air + gula sampai mendidih, dinginkan
7. Tuang agar – agar diatas hiasan buah – buahan tempatkan tangkainya diatas kue
8. Kue siap dihidangkan .
Tidak ada komentar:
Posting Komentar